Postingan

Menampilkan postingan dari 2020

Tips Wajib Diingat Mengendarai Mobil Matik

Gambar
HappyOtomotif - Mengendarai mobil matik memang bisa dikatakan lebih mudah untuk dikendarai dibandingkan mobil bertransmisi manual atau menggunakan kopling. Namun ada beberapa hal yang tetap wajib diingat saat mengendarai mobil otomatis atau matik. Mobil bertransmisi otomatis (matik) menawarkan kemudahan dalam hal pengoperasian. Meski begitu, bagi pemula yang baru belajar mengendarai mobil matik, tetap perlu mendapatkan pemahaman seputar cara kerja sistem transimisi ini.  Sebab cukup banyak kasus kecelakaan yang terjadi lantaran pengemudinya tidak begitu paham dan tidak terbiasa dengan mobil matik. Dilansir dari laman Nissan, ada 4 tips mengendarai mobil matik untuk pemula. Apa saja? 1. Ingat posisi dan kode tuas persneling Berbeda dengan mobil manual yang penuh angka, mobil matik menggunakan kode sebagai berikut: P (Parking): mobil dalam kondisi parkir. R (Reverse): mobil berjalan mundur. N (Neutral): tanpa gigi. D (Drive): mobil berjalan ke depan. Anda harus mempelajari kode tersebut

Cek Kendaraan Mobil Anda Setelah Berpergian Jarak jauh

Gambar
Happy Otomotif - Mengecek pada part mobil tentunya menjadi kewajiban kita sebagai pemilik kendaraan. Terutama jika kita habis berekendara rute jarak jauh tentunya itu menjadi hal paling wajib dalam mengecek kendaraan setelah berkendara jarak jauh. Libur panjang di akhir pekan lalu membuat banyak pemilik kendaraan memanfaatkannya dengan melakukan road trip perjalanan jark jauh. Pulang dari lokasi wisata atau kampung halaman, sebaiknya kondisi mobil diperiksa demi memastikan tak ada kendala dan performanya tetap oke.. Jika anda punya cukup waktu dan tidak mau langsung ke bengkel, anda dapat mengidentifikasi kondisi mobil dulu sendiri di rumah. Bagian mobil paling utama yang harus diperiksa pascaperjalan jauh adalah ban. "Pertama fokus pada yang paling banyak terpakai saat perjalan adalah roda. Kita harus melihat kondisi fisik dari ban apakah baik-baik saja seperti ada sobekan atau benda-benda seperti paku menancap," ujar Kepala Bengkel Auto2000 Cilandak. "Kedua adalah tek

Ketahui Rute Perbaikan di Tol Jagorawi

Gambar
HappyOtomotif - Buat pengendara mobil terutama, setelah melewati libur panjang wajib mengetahui jadwal perbaikan jalan Tol Jagorawi jika memiliki rute berangkat kerja melalui jalur tersebut agar dapet mencari rute alternatif atau menghindari jam saat perbaikan jalur tol tersebut. Libur panjang akhir pekan kemarin telah usai. Setelah pekerjaan diliburkan sementara untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas saat libur panjang, kali ini Jasa Marga kembali melakukan perbaikan jalan. Jasamarga Metro Metropolitan Tollroad selaku pengelola Jalan Tol Jagorawi melakukan pekerjaan pemeliharaan dan rekonstruksi jalan tol. Langkah ini dilakukan untuk meningkatkan kualitas jalan juga memberikan kenyamanan kepada pengguna, serta untuk menjaga performa jalan tol tetap memenuhi Standar Pelayanan Minimal (SPM). Pada Minggu ini, pekerjaan rekonstruksi akan dilakukan di KM 18+331 sampai KM 18+270 lajur 3 Tol Jagorawi arah Jakarta sepanjang 61 meter. Pekerjaan jalan dimulai Senin (02/11/20) pukul 10.00 WI

Pentingnya Menyalakan AC Saat Kondisi Hujan di Mobil

Gambar
HappyOtomotif - Mengapa menyalakan AC di saat kondisi hujan penting ? Mungkin sebagian orang justru akan mematikan AC karena dikala hujan menyalakan AC tentu membuat kita merasa tambah kedinginan. Namun kita juga harus tau betapa pentingnya menyalakan AC saat hujan. Libur panjang di akhir pekan ini bakal dimanfaatkan banyak orang untuk bepergian. Mobil pribadi jadi pilihan transportasi, tetapi liburan menggunakan mobil pribadi di musim hujan seperti ini harus memperhatikan banyak hal, Salah satunya adalah kondisi Air Conditioner (AC) atau penyejuk udara. AC mobil ternyata tak cuma penunjang kenyamanan berkendara. Lebih dari itu, kondisi AC juga menunjang keselamatan berkendara, terutama saat musim hujan. "Sekarang musim hujan, kita juga harus memastikan sistem AC bekerja dengan baik," kata Service Manager Auto2000 Cilandak, Suparna. Menurut Suparna, sistem AC yang rusak sehingga membuat kabin lebih panas bakal menyebabkan kaca mengembun saat hujan. Embun yang menutup kaca mob

Tips Mengendarai Mobil Manual di Jalanan Menanjak

Gambar
HappyOtomotif - Mengendarai mobil manual tentunya kita harus lebih bisa waspada dan pandai dalam mengemudikan mobil bertransmisi manual. Terutaman di jalan menanjak di daereah Puncak Bogor, pengendara harus lihai mengendarai agar tidak mengalami gagal menanjak atau mundur saat posisi menanjak dan membuat terjadinya kecelakaan. Libur panjang akhir pekan ini dimanfaatkan banyak orang untuk bepergian. Tak sedikit warga DKI Jakarta yang memilih liburan ke daerah Puncak, Bogor. Lokasinya yang dekat dengan Jakarta dan suasana yang sejuk membuat kawasan Puncak sering dipilih menjadi destinasi liburan. Namun, liburan akhir pekan yang panjang saat ini membuat lalu lintas di Puncak, Bogor, Jawa Barat kerap macet. Kemacetan saat menanjak inilah yang membuat pengendara, khususnya pengemudi mobil bertransmisi manual harus ekstra hat-hati. Salah-salah, mobil bisa mundur saat berhenti di tanjakan hingga menabrak kendaraan di belakang . Praktisi keselamatan berkendara dari Safety Defensive Consultant

Selalu Cek Keadaan Busi Kendaraan Kita

Gambar
HappyOtomotif - Dalam kendaraan tentu kita harus selalu melakukan pengecekkan terhadap busi. Mengapa kita harus selalu mengecek dari busi? kita akan bahas mengenai peran pentingnya busi pada kendaraan kita tentunya. Busi memiliki peran penting untuk menciptakan proses pembakaran di ruang mesin. Busi kendaraan diciptakan untuk dapat bertahan pada perubahan suhu yang ekstrem dalam siklus hisap dan buang di dalam ruang bakar secara berulang. Salah satu komponen penting busi yang harus memiliki daya tahan tinggi adalah insulator. Risiko retaknya insulator dapat terjadi pada busi jenis apa saja. Seperti diterangkan NGK Busi Indonesia, beberapa faktor penyebab retaknya insulator ternyata bisa terjadi saat proses handling yang tidak tepat, yaitu: 1. Busi terbentur dalam momentum yang keras dengan material yang lebih kuat. 2. Proses pemasangan busi menggunakan kunci busi yang tidak sesuai atau menggunakan sembarangan kunci busi. Perlu diwaspadai, insulator busi yang retak dapat memberikan peng

Cara Mengganti Minyak Rem Mobil Sendiri di Rumah

Gambar
HappyOtomotif - Melakukan perawatan rutin pada kendaraan tentunya tidak harus ke bengkel untuk melakukannya. Beberapa perawatan seperti mengganti minyak rem mobil contohnya bisa kita lakukan sendiri dirumah apalagi sekarang sedang akan menjalani cuti bersama libur panjang tentunya menjadi hal menarik mengisi waktu luang. Pekan ini ada sebuah libur panjang yang menjadi momen beberapa orang untuk rekreasi ke tempat jauh. Bagi pemilik mobil tentu ada beberapa kebutuhan mobil yang harus dipenuhi agar perjalanan aman seperti minyak rem. Jangan sampai karena perkara minyak rem diganti liburan anda berakhir celaka. Cara paling mudah mengganti minyak rem tentu menggunakan jasa mekanik bengkel. Tapi kalau tidak sempat ke bengkel anda bisa melakukannya sendiri kok. Lewat halaman tips Auto2000 langkah-langkah mengganti minyak rem ini dijelaskan dengan rinci namun mudah dimengerti. Pertama pastikan mobil ditempatkan di area yang aman dan permukaan rata. Hal ini supaya proses pengisian minyak rem t

Tips Cek Motor Matic Setelah Melewati Area Banjir

Gambar
HappyOtomotif - Beberapa wilayah mulai mengalami hujan deras yang ujung - ujungnya mengalami terjadinya banjir. Hal tersebut tentunya membuat beberapa pengendara motor harus waspada terhadap hal tersebut terutama motor matic. Motor yang terendam banjir bisa berakibat fatal. Untuk itu, penanganan terhadap motor yang terendam banjir harus dilakukan dengan tepat. Risiko kerusakan motor yang terendam banjir adalah water hammer. Gejala itu merupakan kondisi dimana ada air berlebih yang masuk ke ruang pembakaran. Hal ini sangat fatal pada mesin, karena bisa menyebabkan bengkoknya piston dan pecahnya seher. Kalau sudah begitu, ongkos perbaikannya pasti tidak murah. Saat motor terendam banjir, ada baiknya langsung dibawa ke bengkel untuk pemeriksaan lebih lanjut. Selain itu, pemilik motor juga jangan coba-coba menyalakan mesin motor setelah terendam banjir. Dilansir situs resmi Suzuki, ada beberapa komponen pada motor matik yang perlu diperiksa di bengkel setelah motor terendam banjir. Cara in

8 Komponen Yang Wajib di Cek Saat Mobil Terendam Banjir

Gambar
HappyOtomotif - Musibah banjir memang tidak bisa kita hindari, terutama buat kendaraan mobil kita yang terkena dari dampak banjir sehingga mobil kita ikut terendam banjir yang mengakibatkan beberapa komponen harus di cek ulang agar tidak rusak. Banjir melanda beberapa wilayah di Kota Bekasi, Jawa Barat. Tak sedikit kendaraan bermotor warga tak sedikit yang ikut terendam banjir. Banjir bisa menimbulkan masalah pada kendaraan bermotor. Hal terparah adalah timbul gejala water hammer yang perbaikannya membutuhkan biaya yang tak sedikit. Jika mobil Anda terendam banjir, Anda mungkin masih bisa menyelamatkannya. Yang terpenting, Anda harus paham cara menangani mobil yang terendam banjir. Utamanya, jangan langsung menyalakan mobil. Menyalakan mobil yang terendam banjir ketika air sudah mulai surut bakal berdampak lebih parah. Menghidupkan mobil atau cuma meng-on-kan kontak mobil setelah terendam banjir bisa berakibat fatal untuk mesin dan kelistrikan. Kalau komponen kelistrikan sudah banyak t

Morbidelli Juara di MotoGP Teruel

Gambar
HappyOtomotif - MotoGpTeruel 2020 berjalan sangat seru dan sengit. Namun jalannya saat race disayangkan dengan banyaknya beberapa pengendara unggulan yang terjatuh yang membuat pertarungan kurang terasa lebih bersemangat. MotoGP Teruel berjalan cukup seru. Dari 21 rider yang ikut berkompetisi, pebalap Petronas Yamaha SRT Franco Morbidelli keluar sebagai juara, disusul duo pebalap Suzuki Ecstar Alex Rins dan Joan Mir, yang masing-masing naik podium kedua dan ketiga. Seri ke-11 MotoGP 2020 dilaksanakan di Sirkuit Aragon, Alcaniz, Spanyol, Minggu (25/10/2020) malam WIB. Balapan putaran kedua di Sirkuit Aragon ini diberi tajuk MotoGP Teruel. Jalannya balapan MotoGP Teruel berlangsung cukup seru dan diwarnai insiden crash. Tiga rider langsung terjatuh tak lama setelah melewati garis start. Pebalap Red Bull KTM Factory Brad Binder menyundul motor Jack Miller (Pramac Ducati) di tikungan kedua. Tidak lama setelah insiden itu, sang peraih pole position Takaaki Nakagami juga terjatuh di tikungan

Hasil Sesi Latian bebas III MotoGP Teruel, Morbidelli Tercepat

Gambar
HappyOtomotif - MotoGP Teruel akan segera dimulai dihari Minggu besok ini. Para pembalap pun terlihat sudah berlomba-lomba untuk mendapatkan pole position agar bisa start paling terdepan agar mudah mendapatkan podium. Sesi Latihan Bebas III MotoGP Teruel baru saja usai dengan Franco Morbidelli menjadi pebalap tercepat. Pebalap Yamaha ini memecah dominasi Honda dari dua sesi latihan yang berlangsung kemarin. Dalam sesi latihan bebas II MotoGP Teruel yang dilangsungkan di Sirkuit Aragon, Morbidelli keliuar menjadi pebalap tercepat dengan torehan waktu 1 menit 47,333 detik. Takaaki Nakagami membuntuti hasil itu dengan selisih waktu 0,059 detik. Di urutan ke-3 tercepat ada Fabio Quartararo yang terpaut 0,068 detik dari Morbidelli. Brikutnya, di urutan ke-4, ada Maverick Vinales dengan selisih waktu +0,140 detik. Lalu ada Alex Marquez di urutan ke-5 dengan selisih waktu +0,213 detik dan Iker Lecuonna di urutan ke-6 dengan selisih waktu +0,215 detik. Tercepat ke-7 sampai 10 diisi oleh Alex R

Takaaki Nakagami Menjadi Tercepat di Latian Bebas II MotoGP Teruel 2020

Gambar
HappyOtomotif - Pergelaran MotoGP akan kembali dimulai minggu ini. Para pembalap mulai mempersiapkan diri dan memeperebutkan podium di race MotoGP Teruel 2020 tentunya. Penunggang motor Honda kembali jadi yang tercepat di sesi latihan bebas II MotoGP Teruel. Setelah Alex Marquez, kini giliran Takaaki Nakagami jadi rider dengan catatan waktu terbaik. Dalam sesi latihan bebas II MotoGP Teruel yang dilangsungkan di Sirkuit Aragon, Nakagami mencatatkan waktu terbaiknya di angka satu menit 47,782 detik. Dia unggul 0,175 detik di depan Maverick Vinales. Keberhasilan Nakagami jadi pemilik catatan waktu terbaik melanjutkan dominasi Honda di sesi latihan bebas hari pertama ini. Di sesi pertama latihan bebas MotoGP Teruel ini, Alex Marquez sukses menjadi yang terdepan. Keberhasilan Nakagami menduduki posisi dua disempurnakan oleh Cal Crutchlow. Secara mengejutkan, rider Inggris yang juga menunggang LCR Honda itu bisa duduk di posisi tiga. Berada di posisi empat adalah Fabio Quartararo, yang mer

Tips Membeli Mobil Matic Bekas

Gambar
HappyOtomotif - Ingin memiliki mobil tentunya menjadi impian semua orang, namun terkadang budget yang terbatas membuat kita harus berpikir ulang untuk membeli mobil baru. Namun dijaman modern sekarang ini sudah semakin banyak cara untuk mendapatkan mobil seperti dengan kredit membeli mobil second atau bekas yang menyesuaikan budget kita. Mobil bertransmisi otomatis alias matik makin digemari masyarakat karena lebih praktis dan mudah dioperasikan. Bila Anda tertarik dan ingin membeli sebuah mobil matik dalam kondisi bekas, ada baiknya melakukan pemeriksaan lebih teliti di bagian transmisi. Sebab sudah menjadi rahasia umum jika transmisi mobil matik punya harga yang sangat mahal. Jadi pastikan part ini masih dalam kondisi bagus saat Anda membeli mobil matik bekas. Saat memutuskan membeli sebuah mobil bekas, Anda harus melakukan inspeksi di beberapa bagian seperti bodi, kaki-kaki hingga kondisi interior dan mesin, kondisi transmisi mobil tentunya juga harus perhatikan. Jangan sampai tidak

Tips Mengecek Ban Pada Kendaraan Mobil

Gambar
HappyOtomotif - Menjaga kondisi part mobil tetntunya menjadi kewajiban bagi semua pemilik kendaraan. Terutama di bagian kaki kaki kendaraan yaitu ban. Ban merupakan part yang utama dalam melajunya kendaraan karena bersentuhan langsung dengan jalan raya. Ban merupakan komponen penting pada sebuah kendaraan bermotor karena langsung bersentuhan dengan permukaan jalan. Maka itu, sebelum Anda berkendara, jangan lupa cek tekanan angin pada ban mobil. Tekanan angin pada ban mobil merupakan salah satu hal yang perlu diperhatikan oleh pengguna mobil. Tekanan ban mobil yang tepat dan sesuai kapasitas ban akan membuat perjalanan menjadi lancar dan lebih aman. Sebaliknya, jika tekanan angin tidak sesuai, maka akan menimbulkan berbagai masalah ketika mobil dikendarai. Melansir laman Suzuki, tekanan angin ban mobil harus sesuai dengan standar awal dari pabrik. Dalam hal ini, besaran tekanan angin pada ban mobil yang dijual di Indonesia dipatok di kisaran 28 psi hingga 33 psi. Kebutuhan tekanan angin

5 Tips Aman Mengemudi Saat Melewati Lokasi Unjuk Rasa Demonstrasi

Gambar
HappyOtomotif - Banyaknya tindakkan demonstrasi oleh masyarakat terutama di ibukota DKI Jakarta tentunya membuat beberapa sebagian orang mmenjadi lebih was-was atau lebih berhati-hati jika ingin berkendara yang melewati jalan tempat terjadianya titik kumpul para demonstrasi. Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, ikuti 5 tips aman berkendara saat sedang musim unjuk rasa. Demonstrasi hari ini dilakukan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI). Mereka menuntut pencabutan Omnibus Law Undang-Undang Cipta Kerja. Ribuan massa diperkirakan turun ke jalan dalam aksi demonstrasi ini. Polisi sudah meminta warga dan pengguna jalan menghindari beberapa ruas jalan yang akan jadi lokasi demo, yang berpusat di sekitar area Istana Negara. Dilakukan juga pengalihan arus lalulintas untuk menghindari kemacetan. Untuk menghindari macet dan terjebak dalam kondisi-kondisi tak menguntungkan, ada baiknya pengendara dan pengguna jalan mengikuti 5 tips berikut ini, seperti dikutip dar

Hasil MotoGP Aragon 2020 Alex Rins Naik Podium

Gambar
HappyOtomotif - Race MotoGP Aragon 2020 berlangsung sangat seru terlihat beberapa pembalap saling memperebutkan posisi terdepan sejak awal start hingga akhir dari race balapan. MotoGP Aragon 2020 memunculkan Alex Rins sebagai pemenang. Alex Marquez dan Joan Mir merebut dua posisi berikutnya. Aksi salip menyalip tersaji dalam gelaran MotoGP seri ke sepuluh kali ini. Selepas start di Ciudad del Motor de Aragon, Alcaniz, Spanyol, Minggu (18/10/2020) malam 20.00 WIB. Ketiga pebalap Yamaha langsung melesat masuk ke barisan terdepan secara berurutan, yakni Maverick Vinales, Fabio Quartararo, dan Morbidelli. Rupanya Alex Rins juga berhasil memulai balapan dengan ciamik. Start dari posisi ke-10, Rins langsung merengsek masuk ke posisi empat. Namun nasib sial menimpa rider Ducati, Pecco Bagnaia, ia crash di tikungan lima saat balapan baru berjalan tiga laps. Enam putaran kemudian, Alex Rins berhasil menyodok Morbidelli, dan Fabio Quartararo. Rider Suzuki Ecstar itu terus membuntuti Maverick Vin

Quartararo Raih Pole Position MotoGP Aragon

Gambar
HappyOtomotif - MotoGP 2020 akan segera kembali di mulai di sirkuit Aragon, pembalap pun sudah mulai memacu kendaraannya di sesi latian bebas pertama hingga akhir demi mendapatkan pole posisition agar bisa start paling depan untuk memudahkan mengambil posisi terdepan saat race. Fabio Quartararo berhasil menjadi yang tercepat di kualifikasi MotoGP Aragon 2020. Rider Petronas Yamaha SRT itu akan start terdepan di balapan besok. Di Sirkuit Motorland Aragon, Sabtu (17/10/2020), Franco Morbidelli memulai kualifikasi dengan catatan waktu tercepat 1 menit 48,090 detik, namun segera disalip Jack Miller dengan torehan 1 menit 47,657 detik. Miller mempertajam waktunya menjadi 1 menit 47,413 detik, namun Morbidelli kembali menyalipnya dengan catatan waktu 1 menit 47,385 detik. Fabio Quartararo pun berhasil mendahului keduanya dengan 1 menit 47,296 detik. Di sisa waktu 6 menit fase kualifikasi, rider Prancis itu sempat masuk pit karena masih kesakitan akibat crash di latihan bebas ketiga, namun se

Valentino Rossi Positif Virus Corona

Gambar
HappyOtomotif - Kabar mengejutkan datang dari berita MotoGP, bagaimana tidak? pembalap legendaris yang mempunya fans paling banyak di dunia yaitu Valentino Rossi dikabarkan sedang positif virus Corona, yang membuat fans nya diseluruh dunia gempar.  Valentino Rossi absen di MotoGP Aragon 2020 setelah positif virus Corona. Berikut kronologis sampai akhirnya The Doctor dinyatakan positif COVID-19. Seperti diberitakan sebelumnya, rider Monster Energy Yamaha itu merasakan demam ringan pada Kamis (15/10/2020) pagi. Rossi menjalani dua kali tes, dengan yang terakhir memperlihatkan dirinya positif virus Corona. Yamaha Motor Co., Ltd. and Yamaha Motor Racing Srl dengan menyesal mengumumkan bahwa Valentino Rossi takkan bisa mengikuti Gran Premio de Aragón pada akhir pekan ini," sebut pernyataan tim MotoGP Yamaha dalam situs resminya. Yamaha juga membeberkan kronologis dari Valentino Rossi meninggalkan sirkuit Le Mans yang jadi lokasi balap MotoGP Prancis 2020 pada akhir pekan lalu, sampai a